Rp #,### 000 010 //panasonic-indonesia.ibrandiq.com/id/Widgets/Fluid/{0} //panasonic-indonesia.ibrandiq.com/Products/MultipleInStock/Fluid/{0}

Panasonic Dukung Usaha Kecil dan Menengah dengan Membagikan Rice Cooker untuk Warteg di Jabodetabek

Jakarta, 8 Februari 2017 – Panasonic kembali menunjukan komitmennya untuk meningkatkan kualitas hidup melalui program SEMARAK (Se-Indonesia Mari Menanak) dengan memberikan Rice Cooker (Penanak Nasi) untuk Warteg (Warung Tegal) yang menyediakan nasi dan lauk pauk didaerah Jabodetabek. Pada progam ini, Panasonic akan memberikan rice cooker untuk 500 warteg guna meningkatkan kualitas makanan yang disajikan. Selain mendonasikan 500 rice cooker, Panasonic juga menjalankan marketing sosial campaign yang berjalan sejak 1 Januari – 28 Februari 2017 dengan setiap pembelian 1 unit rice cooker stainless series, pelanggan akan secara langsung menyumbangkan 1 kg beras kepada yang membutuhkan.

Panasonic Dukung Usaha Kecil dan Menengah dengan Membagikan Rice Cooker untuk Warteg di Jabodetabek

Perkembangan usaha kecil dan menengah di Indonesia pada usaha makanan seperti Warteg yang menyediakan nasi berserta lauk pauk juga mengalami peningkatan yang cukup tinggi dan berlomba-lomba untuk menyajikan nasi yang terlezat. Menurut Koperasi Warteg Nusantara, terdapat 34.725 usaha warteg yang tersebar diarea Jabodetabek.  

Mr Ahmad Razaki, Associate Director PT Panasonic Gobel Indonesia mengatakan “Dalam komitmen Panasonic untuk menciptakan kehidupan yang sejalan dengan visi kami A Better Life, A Better World kami terus berinovasi dan terus memberikan yang terbaik untuk masyarakat baik dari teknologi. Melalui program Semarak ini kami bertujuan meningkatkan usaha kecil dan menengah di Indonesia khususnya Warteg agar mereka dapat meningkatkan kualitas dari kebutuhan hidangan yang disajikan.”

Kualitas yang dihadirkan pada setiap makanan di setiap tempat sangatlah berbeda-beda, namun nasi pada setiap Warteg tetap menjadi primadona di tempat tersebut. Dengan banyaknya aneka ragam jenis nasi yang dihasilkan, penanak nasi juga mempengaruhi hasil dari masaknya. Dalam upaya mendukung usaha kecil menengah ini, Panasonic memberikan Rice Cooker untuk warteg-warteg yang ada di Jabodetabek untuk meningkatkan kualitas dari nasi yang disajikan.

Rika Novita, Manager Small Home Appliances PT Panasonic Gobel Indonesia menambahkan “Selain untuk meningkatkan kualitas hidup, kami yakin dengan adanya program ini akan meningkatkan jumlah pelanggan dan akan memberikan nilai tambah pada pendapatan mereka. Pada program Semarak ini kami juga berkerjasama dengan Kharisma Bahari serta Lions Club Jakarta Monas Kalingga untuk membantu dalam pendistribusian unit yang kami berikan. Selain itu, Panasonic juga didukung oleh Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia untuk mempromosikan kegiatan ini.” 

Warteg menjadi sasaran utama oleh semua kalangan masyarakat dikarenakan varian makanan dan harga yang ditawarkan sangatlah bervariatif. Usaha ini juga membantu menggerakan perekonomian Indonesia.

“Kegiatan CSR ini adalah kontribusi nyata kami untuk terus memberikan dan meningkatkan kualitas hidup dengan terus berinovasi dalam memenuhi kebutuhan masyarakat akan peningkatan kualitas pangan. Selain itu juga sumbangsih kami melalui program Semarak ini ditujukan untuk membantu pemerintah dalam meningkatkan usaha kecil.” tambah Viya Arsawireja, Corporate Communication Manager PT Panasonic Gobel Indonesia.

Mengenai Grup Panasonic di Indonesia

Panasonic Corporation merupakan salah satu pemimpin dalam pengembangan teknologi elektronik di dunia, baik untuk konsumen rumah tangga, bisnis, industri, serta perlengkapan pribadi. Sejak didirikan pada tahun 1918, Panasonic telah dan memiliki lebih dari 500 perusahaan konsolidasi di seluruh dunia. Berkomitmen untuk memberikan nilai lebih bagi konsumen melalui inovasi teknologi di segala bidang, Panasonic mendukung terciptanya kehidupan dan dunia yang lebih baik bagi konsumennya. Di Asia Pasifik, Panasonic muncul pertama kali dengan mendirikan pabrik pertamanya di Thailand pada tahun 1961. Di Indonesia sendiri, Panasonic memiliki sejarah yang sangat panjang dan melekat di hati semua rakyat Indonesia. Dimulai dengan kehadiran radio ‘Tjawang’ oleh Almarhum Drs. H. Thayeb Moh. Gobel pada tahun 1954, TV pertama di tahun 1962, hadirnya brand National di tahun 1970, sampai pada akhirnya mengganti nama National dan menggunakan nama Panasonic di tahun 2004. Hingga saat ini, Panasonic di Indonesia tetap merupakan brand elektronik yang paling terkemuka dengan sederet produknya yang inovatif, mulai dari Audio, Visual, kamera, AC, kulkas, mesin cuci, dan lainnya. Untuk informasi tentang Panasonic, silakan kunjungi website kami.

Diterbitkan oleh PT Panasonic Gobel Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Viya Arsawireja
Corporate Communications Manager – PT. Panasonic Gobel Indonesia
Phone: +62-21-8090108 ext.2601
E-mail: viyati.vira @id.panasonic.com
www.panasonic.com/id atau telpon Customer Care Center kami di 0804-111-1111