Jakarta, Mei 2024 – Sebagai bagian dari perayaan Hari Ibu Internasional di bulan Mei, PT Panasonic Gobel Indonesia dengan bangga memperkenalkan produk unggulan Steam Sterilizer and Dryer NU-MX100PTTE. Produk inovatif ini didesain khusus untuk memberikan dukungan kepada ibu dalam menjaga kesehatan dan kebersihan bayi mereka, menjadikan perawatan bayi lebih mudah dan aman demi tumbuh kembang berkualitas.
Keisuke Nakagawa, President Director PT Panasonic Gobel Indonesia mengatakan, Panasonic terus berkomitmen untuk selalu memenuhi kebutuhan masyarakat pada kesehatan dan tumbuh kembang bayi di Indonesia. Komitmen tersebut diwujudkan Panasonic dengan menyediakan produk seperti Steam Sterilizer and Dryer NU-MX100PTTE yang merupakan dedikasi Panasonic untuk menghadirkan produk yang bermanfaat bagi para ibu.
"Steam Sterilizer and Dryer NU-MX100PTTE merupakan solusi all-in-one yang menawarkan perlindungan maksimal terhadap perlengkapan bayi. Dengan teknologi sterilisasi dan pengeringan, produk ini dapat membunuh hingga 99,99%1 bakteri, memastikan bahwa peralatan bayi tetap bersih dan aman digunakan." ujar Keisuke.
Produk ini dirancang untuk mengatasi tiga masalah utama yang sering tidak terlihat tetapi sangat mengancam kebersihan perlengkapan bayi. Pertama, bakteri yang tumbuh di tempat-tempat sulit dijangkau seperti cincin karet penyegel dan celah sempit. Kedua, potensi tumbuhnya kembali bakteri jika barang tidak dikeringkan dengan benar. Ketiga, polutan udara yang menempel pada peralatan yang dibiarkan mengering pada suhu ruangan.
Dengan teknologi uap bersuhu tinggi yang cepat mengisi celah terkecil, Panasonic Steam Sterilizer and Dryer NU-MX100PTTE mampu mensterilkan berbagai perlengkapan bayi hingga 99,99% seperti botol bayi, dot, teether, dan mainan menjadikannya alat yang serbaguna dan efisien untuk digunakan sehari-hari.
Fitur multi-directional hot air drying pada produk ini melindungi dari polusi dan mencegah pertumbuhan kembali bakteri di lingkungan lembap. Pengguna dapat memilih mode pengeringan dari tiga opsi yang tersedia: 40, 60, dan 80 menit, dengan rekomendasi pada pengaturan 40 menit untuk hasil optimal.
Selain itu, produk ini dilengkapi dengan filter karbon aktif yang efektif memblokir polutan udara, mencegah polusi sekunder, dan memastikan keamanan di setiap titik. Dengan lima mode berbeda termasuk pemanasan, pengukusan, sterilisasi, pengeringan, dan kombinasi sterilisasi + pengeringan, produk ini tidak hanya ideal untuk perawatan bayi tetapi juga untuk kebersihan sehari-hari dan memasak. Produk ini juga memiliki kapasitas besar yang mampu menampung botol berdiameter besar hingga 11 ons (330 ml) serta enam dot sekaligus. Desain ini memastikan kompatibilitas dengan berbagai merek dan ukuran botol, menjadikannya pilihan praktis bagi banyak keluarga.
Viya Arsawireja, Head of Communications PT Panasonic Gobel Indonesia menambahkan bahwa, Panasonic berharap Steam Sterilizer and Dryer NU-MX100PTTE dapat membantu ibu-ibu di Indonesia dalam menjaga kebersihan dan kesehatan perlengkapan bayi mereka, demi tumbuh kembang yang berkualitas.
"Dengan mengingatkan kembali manfaat dan keunggulan produk Steam Sterilizer and Dryer NU-MX100PTTE di momentum Hari Ibu ini, Panasonic berharap dapat terus mendukung para ibu di Indonesia dalam menjalankan peran penting mereka. Produk ini diharapkan dapat menjadi solusi efektif untuk menjaga kebersihan perlengkapan bayi dan memberikan perlindungan yang dibutuhkan setiap hari." tutup Viya.
***
Mengenai Grup Panasonic di Indonesia
Panasonic Corporation merupakan salah satu pemimpin global dalam pengembangan teknologi dan solusi inovatif untuk berbagai aplikasi di sektor elektronik konsumen, perumahan, otomotif, industri, komunikasi, dan energi di seluruh dunia. Grup Panasonic beralih ke sistem perusahaan operasional pada 1 April 2022 dengan Panasonic Holdings Corporation sebagai perusahaan induk dan delapan perusahaan ditempatkan di bawah payungnya. Didirikan pada tahun 1918, Grup Panasonic berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan manusia dan masyarakat serta menjalankan bisnisnya berdasarkan prinsip-prinsip pendirian yang diterapkan untuk menghasilkan nilai baru dan menawarkan solusi berkelanjutan untuk dunia saat ini. Grup Panasonic melaporkan penjualan bersih terkonsolidasi sebesar 8.378,9 miliar yen pada periode 31 Maret 2023. Dikhususkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Grup Panasonic bersatu dalam menyediakan produk dan layanan unggulan untuk membantu Anda Menjalani Kehidupan yang Terbaik. Untuk mempelajari lebih lanjut tentang Grup Panasonic, silakan kunjungi: https://holdings.panasonic/global/ atau telpon Customer Care Center kami di 0804-1-111-111
Diterbitkan oleh PT Panasonic Gobel Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Viya Arsawireja
Head of Communications – PT. Panasonic Gobel Indonesia
Jl. Dewi Sartika 14 (Cawang II), Jakarta 13630
Phone: +62-21-8090108
E-mail: corp.comm.@id.panasonic.com
1 Sebagaimana diverifikasi oleh SGS-CSTC Standards Technical Services Co., Ltd. (China / NBF22-008474-01). Tingkat pembunuhan bakteri >99,99%: Escherichia coli (ATCC 25922), Staphylococcus aureus (ATCC 6538) , Salmonella typhimurium (ATCC14028) Syarat uji laboratorium berlaku.
Recommend Pages
News articles relevant to this topic were not found.
-
Panasonic GOBEL Memberikan Beasiswa Untuk Mendukung Pendidikan yang Lebih Baik Melalui “Panasonic Scholarship Asia”
-
Panasonic Bawa Solusi Air Bersih untuk Keberlangsungan Hidup Individu dan Dunia Usaha yang Lebih Baik
-
Rubah Rumah Jadi Lebih Nyaman dan Efisien di Rumah #AwetMudahPastiPanasonic
-
Panasonic Gobel Membawa Pulang Penghargaan Merek AC Terbaik di SBBI Award 2024
-
LUMIX S9 Resmi Diluncurkan Di Indonesia. Teman Stylish Content Creator dengan Beragam Fitur Unggulan.
-
Panasonic Buka Experience Store Medan: Temukan Inovasi, Rasakan Interaksi
-
Panasonic Dukung Penuh Mitra Usaha dalam Memperluas Bisnis Penjualan AC
-
Hadirkan Sumber Cahaya Untuk Hidup yang Lebih baik, Panasonic Donasikan Ratusan Solar Lantern ke Pelosok Negeri